Honda luncurkan CRF 150L, harganya Rp 31,8 juta

Brian Arga Wana

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Honda luncurkan CRF 150L, harganya Rp 31,8 juta
CRF 150L akan menjadi lawan serius Kawasaki KLX 150

JAKARTA, Indonesia — PT. Astra Honda Motor akhirnya resmi merilis motor terbaru mereka, yakni Honda CRF 150L. Peluncuran motor penggaruk tanah ini dilakukan di The Springs Club, Gading Serpong, Cihuni, Pagedangan, Tangerang, Tangerang, Kamis 9 November 2017.  

AHM menargetkan motor ini ludes terjual sedikitna lima ribu unit dalam dua bulan. Sementara untuk tahun 2018, motor ini ditarget terjual 35 ribu unit.

“Dengan konsumen fun off-road menjadi sasaran utama, dan kita juga akan mengincar segmen lain, bisa berkembang, meluas dari segmen tersebut,” kata Marketing Director PT AHM Thomas Wijaya.

Para pecinta motor trail yang sudah menunggu kehadiran CRF 150L kini sudah bisa memboyong motor ini. Di pasar, motor berkapasitas mesin 150cc ini bersiap bersaing dengan Kawasaki KLX 150. 

Namun dengan dukungan suspensi upside down, CRF 150L akan menjadi pesaing berat KLX 150. Selain itu CRF 150L juga SOHC ini juga sudah mengusung teknolgi PGM-FI namun masih menggunakan pendingin udara.

“Berkendara untuk menaklukan berbagai rintangan saat ini telah menjadi tren bagi pengendara yang ingin menyalurkan jiwa petualang, berjiwa muda dan memiliki semangat persaudaraan tinggi,” kata Executive Vice President Director AHM Johannes Loman.

Melihat animo masyarakat akan motor trail, menjadi satu alasan AHM berani mengeluarkan produk motor trail tersebut. Hal ini dikarenakan motor trail sudah menjadi tren dan memiliki gayanya sendiri. 

“Untuk mendukung performa tinggi All New Honda CRF150L, AHM turut menghadirkan layanan terbaik dan purna jual yang tersebar di seluruh jaringan Honda di seluruh Indonesia sebagai ujung tombak untuk mendukung aktivitas konsumen,” lanjutnya.

Honda CRF 150L dibandrol dengan harga Rp 31,8 juta on the road (OTR) DKI Jakarta. Harga ini pun sudah dipertimbang pihak AHM agar mampu bersaing dengan pesaing utamanya, KLX 150.

Melihat dari harga yang diberikan oleh AHM, sangat mugkin CRF 150L ini menggerus pasar KLX 150 yang selama beberapa tahun terakhir bermain sendirian di kelas trail. —Rappler.com 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!