Berita hari ini: Minggu, 28 Mei 2017

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Berita hari ini: Minggu, 28 Mei 2017
Perkembangan berita terbaru yang perlu Anda ketahui.

Hallo pembaca Rappler!

Pantau terus laman ini untuk memperbarui berita terbaru pilihan redaksi Rappler Indonesia pada Minggu, 28 Mei 2017.

Warga desa tolak jenazah terduga pelaku bom bunuh diri Kampung Melayu

Satu dari dua terduga pelaku bom bunuh diri di Terminal Kampung Melayu, Ahmad Sukri, tak bisa dimakankan di desanya di Sirnagalih, Bandung Barat. Sebab warga menolak Ahmad Sukri dimakamkan di desan mereka.

“Jenazah akan dikebumikan di Jakarta. Semalam ada penolakan dari warga, tidak mau ada teroris di kubur di Sirnagalih,” kata Kepala Desa Sirnagalih, Andi Hermawan, Minggu 28 Mei 2017.

Seperti diketahui Ahmad Sukri bersama seorang pelaku lain diduga meledakan diri dengan  bom panci di Terminal Kampung Melayu pada Rabu malam 24 Mei 2017.

Akibatnya, keduanya tewas seketika. Ledakan juga menyebabkan tiga anggota Polri tewas dan 11 lainnya terluka. Baca berita selengkapnya di sini.  

Sebarkan percakapan palsu Kapolri, admin muslim_cyber1 ditangkap

Polisi menangkap pria berinisial HP (23 tahun) yang diduga menjadi admin dari akun muslim_cyber1 di Instagram. Akun ini kerap mengunggah foto-foto dengan caption berbau sara dan kebencian.

Selain itu akun tersebut juga memuat percakapan palsu antara Kapolri Jenderal Tito Karnavian dengan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono. Dalam percakapan palsu tersebut kasus pornografi yang diduga melibatkan Firza Husein seolah-olah rekayasa.

HP dijemput paksa oleh polisi pada Selasa subuh, 23 Mei 2017. Ia diketahui warga Jagakarsa, Jakarta Selatan. Baca berita selengkapnya di sini

Bandara Soekarno-Hatta sediakan 141 ribu boks takjil selama Ramadan

Petugas memeriksa tiket pesawat calon penumpang saat simulasi pengoperasian Terminal 3 Ultimate Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, pada 12 Juni 2016. Foto oleh Muhammad Iqbal/Antara

Bandara Soekarno-Hatta Tangerang Banten menyediakan tak kurang dari 141.000 boks berisi takjil selama bulan suci Ramadhan. Takjil tersebut bisa dinikmati secara gratis.

Boks takjil tersebut tersedia di seluruh terminal yakni Terminal 1 sebanyak 2.200 boks/hari, Terminal 2 sebanyak 700 boks/hari, dan Terminal 3 sebanyak 1.500 boks/hari. Sedangkan di Kargo disediakan 600 boks/hari. 

Isi boks berupa roti, buah kurma dan air mineral. Takjil tersebut sudah tersedia 30 menit sebelum waktu berbuka. “Untuk melayani pengguna jasa penerbangan,” kata Human Capital & Finance Excecutive Manager Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta, Indah Suryandari, Minggu 28 Mei 2017.Baca berita selengkapnya di sini

Gempa 4,2 SR goyang NTT

Foto oleh Claudio Peri/EPA

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mendeteksi gempa dengan magnitudo 4,2 Skala Richter (SR) di Kabupaten Malaka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Minggu pagi.

Gempa terjadi pukul 05.00.52 WITA menurut Kepala Seksi Data dan Informasi BMKG Kupang, Mohammad Hairidzulhi.

Pusat gempa berada di 9.56 Lintang Selatan dan 125.08 Bujur Timur, 19 kilometer tenggara Malaka, pada kedalaman 16 kilometer. 
Baca berita selengkapnya di sini.

—Rappler.com

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!