Berita hari ini: Rabu, 16 Agustus 2017

Rappler.com

This is AI generated summarization, which may have errors. For context, always refer to the full article.

Berita hari ini: Rabu, 16 Agustus 2017
Perkembangan berita terbaru yang perlu Anda ketahui

Hallo pembaca Rappler!

Pantau terus laman ini untuk memperbarui berita terbaru pilihan redaksi Rappler Indonesia pada Rabu, 16 Agustus 2017.

SBY tak datang di Pidato Tahunan Presiden, ini jawaban Ibas

Presiden Joko “Jokowi” Widodo menyampaikan pidato kenegaraan dalam Sidang Tahunan MPR di Gedung MPR/DPR, Rabu 16 Agustus 2017.

Sejumlah mantan presiden dan wakil presiden tampak menghadiri acara ini, seperti Megawati Soekarnoputri dan Bacharuddin Jusuf Habibie. 

Namun acara tahunan ini tak dihadiri oleh mantan Presiden Susilo Bambang Yudhono (SBY). Kenapa SBY tidak datang?

Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas yang sekaligus juga putra SBY menjawab, “Masak pertanyaan tiap tahun begitu doang (soal SBY datang, red)”. Baca berita selengkapnya di sini.

Presiden Jokowi sampaikan pidato tahunan, panser dan helikopter disiagakan di Kompleks Parlemen

Presiden Joko Widodo. Foto oleh Wahyu Putro A./ANTARA

Presiden Joko “Jokowi” Widodo akan menyampaikan pidato tahunan di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) pada Rabu, 16 Agustus 2017.  

Pidato pertama akan disampaikan di dalam Sidang Tahunan MPR RI akan dimulai pukul 09.00 WIB dilanjutkan dengan Sidang Bersama DPR dan DPD RI pukul 10.45 WIB. Setelah itu Presiden akan membacakan nota keuangan pemerintah dan APBN 2018  pada pukul 14.00 WIB.

Keamanan di sekitar Komplek MPR/DPR/DPD pun diperketat. Selain pasukan pengawal presiden, sejumlah panser dan helikopter juga disiagakan kompleks parlemen. Baca berita selengkapnya di sini.

—Rappler.com

 

Add a comment

Sort by

There are no comments yet. Add your comment to start the conversation.

Summarize this article with AI

How does this make you feel?

Loading
Download the Rappler App!